Sabtu, 21 Maret 2015

Manfaat Jeruk Nipis Untuk Kesehatan


Selain berguna untuk kecantikan, di bidang kesehatan pun Jeruk nipis ini memiliki peran yang sangat penting.

Jeruk nipis memiliki kandungan Vitamin C yang tinggi, selain itu juga mengandung Asam sitrat, Asam amino, Minyak Atsiri, Glikosida, Asam Sitrun, Lemak, Kalsium, Fosfor, Besi, Belerang Vitamin A, B1. Selain buah nya, daun dan bunga Jeruk nipis juga mengandung minyak terbang.

Simak berbagai manfaat nya untuk kesehatan disini yah..

1. Membantu Program Diet


Diet dengan Jeruknipis? Kenapa tidak?? Jeruk nipis adalah pilihan yang bagus untuk Anda yang ingin timbunan lemak nya cepat terkikis.

2. Sariawan, Gusi Berdarah, dan Panas Dalam


Jeruk nipis dipercaya mampu mencegah penyakit yang disebabkan karena kurangnya Vitamin C, seperti Sariawan, Gusi berdarah dan panas dalam. Berkumur dengan jeruk nipis juga mampu bau nafas.

Selain itu Jeruk nipis ini juga dapat membantu memenuhi kebutuhan Vitamin harian anda. Setiap porsi jeruk nipis manis berisi minimal 50mg Vitamin C. Sedangkan, kebutuhan Vitamin C pada pria dewasa adalah 90mg dan sekitar 75mg pada perempuam dewasa.  Jadi, anda tak perlu khawatir, untuk mendapatkan Vitamin C dalam bentuk alami sehari-hari. Anda hanya perlu menambahkan jeruk nipis manis dalam menu harian anda.

3. Mengobati Batuk


Jeruk nipis adalah salah satu obat yang paling mujarab untuk meredakan batuk. Caranya, siapkan air hangat secukupnya, kemudian peras 1buah jeruk nipis dicampur dengan 1 sendok makan kecap atau madu, lalu beri sedikit garam, aduk hingga merata dan saring. Minum 2-3kali sehari.

Atau, bisa juga perasan jeruk nipis tersebut ditambah sepotong gula batu lalu diaduk hingga rata, minum 1 kali sehari sampai sembuh.

4. Batuk disertai Flu


Potong 1buah jeruk nipis masak, kira-kira yang mengandung air cukup banyak, lalu peras. Seduh air perasan tersebut dengan 60cc air panas. Tambahkan 1/2 sendok teh air kapur sirih, aduk hingga rata. Minum ramuan ini 2kali sehari 2 sendok makan.

5. Mengobati Amandel 

Mungkin belum banyak yang tahu, kalau ternyata, jeruk nipis juga dapat digunakan untuk menyembuhkan penyakit Amandel. Caranya, Ambil 3 buah jeruk nipis, cuci dengan air bersih, lalu potong-potong menjadi bagian-bagian kecil, rebus dengan 2 gelas air  mendidih, hingga tersisan 3/4 gelas dan saring. Tunggu hingga hangat, kemudian gunakan air tersebut untuk berkumur, 3-4kali sehari.

6. Radang Tenggorokan


Peras 3 buah jeruk nipis masak, lalu seduh air perasan nya dengan 1/2 cangkir air panas. Tambahkan 1sendok makan madu sambil di aduk rata. Selagi hangat, gunakan ramuan in untuk berkumur selama 2-3menit. Lakukan 3kali sehari.

7. Membersihkan Lendir di Tenggorokan


Peras 2 buah jeruk nipis, tambahkan sedikit garam, lalu aduk sampai rata, dan ramuan siap diminum. Ramuan ini dapat diminum pada saat perut kosong.

8. Haid Tidak Teratur


Caranya, ambil 3 sendok makan air perasan jeruk nipis, tambah 1 sendok makan madu dan 2gelas air panas diaduk rata. Minum selagi hangat. Lakukan 3 kali sehari.

9. Sehabis Melahirkan


Agar perut terhindar dari keriput , tetap halus dan kempis seperti sediakala, gunakan ramuan jeruk nipis ini. Caranya, Peras 2 butir jeruk nipis kampung, tambah dengan 1 sendok makan kapur sirih dan 2 sendok makan minyak kayu putih, balurkan rata pada perut. Lakukan selama 3bulan, setiap hari sehabis mandi.

10. Membantu Menghentikan Kebiasaan Merokok


Iris 1buah jeruk nipis, isap, kemudian minum air putih. Lakukan beberapa kali sehari. Maka akan dapat membantu mengurangi keinginan anda untuk merokok.


Manfaat Jeruk Nipis Untuk Kecantikan


Sudah tidak dipungkiri, bahwa jeruk nipis memang memiliki sejuta manfaat untuk manusia. Jeruk nipis banyak dimanfaatkan baik untuk kesehatan juga untuk kecantikan, terbukti dengan banyak nya produk-produk yang menggunakan jeruk nipis sebagai bahan dasar nya.

Manfaat Jeruk Nipis Untuk Kecantikan bisa anda simak sebagai berikut yaa..

1. Terlihat Awet Muda

Kandungan Vitamin C dan Flavonoid (antioksidan) pada Jeruk nipis sangat bermanfaat untuk kulit. Kandungan Vitamin C ini dapat membantu merevitalisasikan  sel-sel kulit, memperbaharui sel serta menguatkan pembuluh darah.

Minum jeruk nipis dengan dicampur air putih, dapat menghidrasi kulit kita, sehingga kulit tampak lebih segar dan lebih lembab.

2. Merawat Kulit Wajah

Anda ingin membuat kulit wajah anda menjadi kenyal dan terlihat bersih? Caranya, campurkan perasan jeruk nipis dengan putih telur kemudian oleskan pada wajah, setelah mengering segera bilas dengan air hangat hingga bersih.

Penggunaan masker jeruk nipis pada wajah tidak dianjurkan terlalu sering, terutama bagi mereka yang mmemiliki kulit sensitif. Seminggu cukup 2-3 kali saja. Pada beberapa orang, penggunaan jeruk nipis yang dioleskan pada wajah ini dapat menimbulkan rasa nyeri.

3. Mengecilkan Pori-Pori Kulit

Dengan Pori-pori yang kecil, kita dapat mencegah timbulnya jerawat. Caranya, Usapkan air perasan jeruk nipis di wajah, kemudian diamkan selama 15menit, setelah itu bilas wajah anda dengan air hingga bersih.

4. Membersihkan Komedo

Banyak orang yang merasa kesulitan membersihkan komedo. Padahal, dengan jeruk nipis ini kita dapat mengurangi bahkan menghilangkan komedo di wajah kita. Ini merupakan resep tradisional yang telah terbukti keampuhan nya, yaitu dengan menggosokkan air jeruk nipis ke seluruh wajah yang banyak memiliki komedo setiap malam. Biarkan semalaman, dan bilas esok hari nya. Lakukan rutin, untuk hasil yang maksimal.

5. Memutihkan Kulit Wajah

Bahan yang perlu disiapkan, 1sdm kunyit bubuk, 1sdm susu bubuk dan 100ml air perasan jeruk nipis. Caranya, campurkan semua bahan, lalu aplikasikan pada wajah sampai ke leher hingga merata. Tunggu 20menit atau hingga kering, kemudian bersihkan dengan air hangat. Dan akhiri dengan membilasnya menggunakan air dingin.

Selain kulit wajah, kulit pada siku dan lutut yang cenderung kasar dan menghitam dapat dicerahkan dengan menggosokkan irisan jeruk nipis pada permukaan lutut dan siku secara teratur.



6. Menghilangkan Jerawat

Jeruk nipis ampuh membunuh bakteri penyebab jerawat dan menghilangkan bekasnya. Selain itu kulit kusam karna minyak berlebih pada wajah juga bisa diatasi. Kandungan Vitamin C dan kolagen nya dipercaya mampu mencerahkan dan menjaga elastisitas kulit.

Caranya, bisa dengan langsung mengoleskan air perasan jeruk nipis pada wajah yang telah dibersihkan, dan tunggu hingga kering lalu bilas dengan air dingin. Atau, jika Anda ingin mengeringkan pada bagian jerawat nya, bisa dengan meneteskan air perasan jeruk nipis pada kapas, lalu oleskan pada jerawat anda, diamkan 10 hingga 15 menit, dan bilas hingga bersih dengan air dingin.

7. Merawat Kesehatan Rambut

Jeruk nipis dapat anda gunakan untuk merawat rambut dan mengatasi beberaapa masalah rambut, seperti: rambut berketombe, rontok, kulit kepala berminyak, rambut yang sulit diatur, hingga mengurangi rasa gatal pada kulit kepala.

Caranya, ambil air perasan jeruk nipis lalu gosok dan pijat dengan lembut pada kulit kepala. Kemudian basuh rambut dengan air hangat yang sudah dicampur dengan air perasan jeruk nipis. Diamkan sebentar, dan bilas hingga bersih (dianjurkan menggunakan shampo). Gunakan secara teratur untuk hasil yang maksimal.

Anda juga dapat mencampur air perasan jeruk nipis dengan minyak zaitun, alpukat, ataupun santan untuk menambah manfaatnya.

8. Mencegah Rambut Rontok atau Berketombe

Caranya, Oleskan potongan jeruk nipis pada kulit kepala sampai rata. Bungkus kepala dengan handuk semalaman, kemudian keramas keesokan harinya. Lakukan 3 kali seminggu.

9. Melebatkan Rambut

Peras 3buah jeruk nipis, kemudian air perasan nya dikocok dengan 1butir kuning telur ayam kampung sampai rata. Gosokkan pada kulit kepala, pijit perlahan sampai merata. Biarkan selama 2jam baru dibilas dengan shampo. Dianjurkan menggunakan shampo merang agar rambut lebat mengkilap.

Shampo merang dapat dibuat dengan 1 ikat merang, dibakar sampai menjadi arang (bukan abu), rendam dalam air, dan biarkan semalaman. Saring, dan shampo merang siap digunakan untuk keramas.

10. Menghilangkan Bau Badan

Jika anda termasuk orang yang merasa terganggu karena memiliki masalah bau badan. Cara ini wajib anda coba. Caranya, Ambil 1buah jeruk nipis ukuran cukup besar, belah menjadi 2bagian. Olesi bagian dalam jeruk nipis dengan kapur sirih tipis-tipis, oleskan ke ketiak setelah mandi. Diamkan selama 5 menit, lalu bilas dengan air hingga bersih.

Jika kita bisa cantik dengan bahan-bahan alami, kenapa tidak?? Selamat mencoba khasiat dari jeruk nipis  ini, semoga artikel ini bermanfaat bagi para pembaca semua.